SMKN 13 Malang

Kreatif, Inovatif, dan berbudaya

SMKN 13 Malang

Kreatif, Inovatif, dan berbudaya

Sejak SMK Negeri 13 Malang mulai berdiri tahun 2012 sampai sekarang, sudah ada beberapa perubahan kurikulum yang dilaksanakan. Hal ini mengikuti pergantian kurikulum yang diterapkan oleh pemerintah pusat. Mulai dari KTSP, Kurikulum K-13, Kurikulum K-13 revisi, dan yang terakhir adalah Implementasi Kurikulum Merdeka (IKM).

 

Pada tahun pelajaran 2023-2024, SMK Negeri 13 Malang menerapkan Implementasi Kurikulum Merdeka jalur Mandiri Berubah dan memasuki tahun kedua pelaksanaannya. Mandiri Berubah artinya sekolah sudah mulai mengimplementasikan Kurikulum Merdeka serta memberikan keleluasaan untuk menggunakan perangkat ajar yang sudah disediakan di Platform Merdeka Mengajar (PMM) dan juga bisa memodifikasinya disesuaikan dengan keadaan siswa di SMK Negeri 13 Malang.

 

Kurikulum Merdeka ini lebih fleksibel, berfokus pada materi esensial dan pengembangan karakter dan kompetensi siswa. Dan yang terpenting, pembelajarannya dikembangkan untuk merespon kebutuhan siswa dalam belajar yang bisa berbeda-beda, meliputi kesiapan belajar, minat, potensi, atau gaya belajarnya yang sering disebut dengan Pembelajaran Berdiferensiasi. Adapun struktur kurikulumnya ada 3 yaitu pembelajaran Intrakurikuler, Pembelajaran Kokurikuler (Profil Pelajar Pancasila), dan Ekstrakurikuler.